Wanna One Dituding Menjiplak Lagu SF9
Baru saja terlibat kontroversi pada siaran langsung Star Live, kini anggota Wanna One kembali terlibat kontroversi lainnya.
Kali ini kontroversi berasal dari lagu ‘Boomerang’ yang baru saja mereka rilis pada hari Senin (19/03) kemarin.
Setelah mendengarkan lagu utama dari mini album ‘0+1=1 (I Promise You)’ tersebut, netizen menemukan kemiripan antara melodi lagunya dengan nada pada lagu debut boy grup SF9 yang berjudul ‘Fanfare’ dan lebih dulu rilis pada 4 Oktober 2016 silam.
Kemiripan terutama terdengar pada bagian awal masing-masing lagu, yang telah dibuktikan oleh para penggemar melalui unggahan video di Youtube maupun sosial media.
Para penggemar SF9 telah berbondong-bondong meminta kejelasan dari agensi YMC Entertainment.
Namun sampai saat ini label yang menaungi Wanna One masih belum memberikan klarifikasi apapun.
Kalian bisa membandingkan kedua lagu tersebut melalui video di bawah ini!